Sribu telah membantu 30,000+ bisnis UKM, menengah dan perusahaan besar mulai dari Jasa Marga, DHL, Baidu, Wika, Trans TV dan lainnya
Tim Support kami akan membantu Anda dari 9.00 - 18.00 (WIB) senin - sabtu. Hubungi Kami via WA, email [email protected] atau Lihat FAQ
Bagaimana cara merekrut Freelancer?
Bagaimana cara untuk memasang proyek freelancer?
Pekerjaan apa saja yang dapat dikerjakan di Sribu?
Apakah Saya diperbolehkan bertemu dengan Freelancer?
Berapa harga jasa Sribu?
Setelah pekerjaan selesai, apa langkah selanjutnya?
Bagaimana sih cara memilih jasa desain logo? Apakah harga desain logo murah meriah? Tentunya pertanyaan-pertanyaan yang seperti ini sering muncul dalam pikiran kita yang ingin membangun brand atau usaha. Kalo kita berbicara soal harganya, jasa untuk membuat logo memiliki harga yang berbeda-beda. Hal tersebut karena penyedia layanan jasa di Indonesia sudah banyak. Selain itu, kebanyakan jasa-jasa tersebut juga mempunyai harga yang hanya bergantungan dengan kualitasnya. Jadi cukup sulit bagi kita dalam menentukan layanan mana yang terbaik untuk bisnis dan usaha kita. Namun jika Anda butuh rekomendasi layanan yang terbaik, Anda dapat coba berkunjung ke website Sribu. Sribu sebagai platform terpercaya penyedia layanan untuk jasa desain logo, memiliki harga yang cukup terjangkau. Harga desain logo Sribu dapat Anda lihat di sini.
Menentukan sebuah pilihan penyedia layanan pembuatan logo sangat membingungkan. Karena ada banyak diluaran sana yang menjual produk seperti ini. Agar Anda tidak salah dalam memilih jasa, maka Anda dapat mengikuti beberapa tips yang dianjurkan berikut ini.
Perhatikan Skill & Kemampuannya. Jasa desain logo saat ini ada banyak, salah satunya adalah Sribu dan lain-lainnya. Dari sekian banyak orang yang bekerja sebagai desainer, tentunya mereka memiliki skill yang berbeda-beda. Meskipun banyak, belum tentu Anda bisa menemukan jasa desain logo dengan skill desain yang terbaik. Lantas bagaimana kita bisa temukan jasa yang terbaik? Sebagai tipsnya, Anda dapat mencari tahu informasi pada orang-orang yang pernah memakai jasa mereka. Anda bisa mengunjungi website atau media sosial yang dimiliki oleh jasa tersebut. Dan mulai dari situlah Anda akan melihat tentang kemampuan mereka sesuai dengan rating atau komentar yang diberikan oleh para kliennya.
Cari tahu Tingkat Pelayanan Mereka. Mencari tahu tentang tingkat pelayanan mereka memanglah salah satu cara yang terbaik agar Anda bisa menemukan penyedia jasa logo yang berkualitas. Banyak orang mengatakan kalau dalam pemilihan jasa hal yang harus diperhatikan adalah harga dari desain itu sendiri. Namun itu salah, karena yang paling utama adalah bagaimana tingkat pelayanan mereka? Apakah memang yang terbaik untuk kita atau tidak. Pastikan jasa tersebut memiliki komunikasi yang responnya cepat dan ramah terhadap klien. Kenapa harus memperhatikan komunikasi mereka? Karena hal tersebut dapat dijadikan bahan pertimbangan kita, apakah mereka serius dalam berjualan atau tidak. Sebaiknya Anda menghindari jasa yang memiliki respon lambat terhadap apa yang Anda tanyakan pada mereka. Atau hal-hal yang seperti jarang aktif maupun pelayanan yang diberikan masih kurang bagus. Hal-hal inilah yang harus Anda hindari agar tidak merasa kecewa setelah memakai produknya.
Berkemampuan dalam Brand Management. Perlu Anda ketahui kalau jasa desain logo yang terbaik memiliki kemampuan dalam brand management. Pada umumnya, brand management adalah seseorang yang tahu betul tentang branding. Dan tidak semua jasa yang ada menyediakan tenaga dalam brand management dan brand development ataupun brand activation. Bisa kita artikan kalau memilih jasa dengan menawarkan brand management itu sangatlah penting. Anda juga harus tahu kalau menjadi seseorang yang sebagai brand manager bukan sesuatu hal yang dapat dilakukan dengan mudah, mereka harus mengerti dengan dunia usaha dan memiliki wawasan yang luas. Yang pasti seseorang harus mengerti hal-hal yang terbaik buat bisnis klien dan jenis metode dalam membuat image brand yang tepat dengan target pasar. Dengan begitu pengalaman mereka sebagai ahli dalam mendesain dapat kita putuskan dengan cara yang tepat. Akan menjadi lebih baik Anda memilih jasa desain logo yang bekerja dengan tim terintegrasi dan hindari jasa yang bekerja hanya seorang saja. Orang yang ahli dalam brand menejemen serta ahli pada dunia desain harus Anda pertimbangkan sehingga jasa dari branding maupun desain tak hanya menggunakan satu ilmu saja.
Kuasai Ilmu Marketing. Desain garfis yang baik pasti memiliki ilmu dalam bidang pemasaran, apalagi tentang branding. Hal ini dikarenakan seorang jasa desain logo sangat penting untuk mengetahui segmentasi pasar. Penyedia jasa yang Anda tentukan juga harus mengerti dan memahami tentang perkembangan pasar. Mereka harus mencari tahu tentang logo yang booming sehingga hasilnya nanti juga akan menjadi lebih menarik dan populer. Jasa desain logo juga harus memberikan kepastian kalau logo tersebut cocok dengan target pasar atau tidak. Dengan begitu Anda bisa mendapatkan hasil logo yang sesuai dengan target pasar Anda.
Pembuatan Logo harus Asli dari Tangan Sendiri. Agar usaha yang dijalankan oleh Anda tidak terkena pelanggaran pihak ketiga karena logonya, maka lebih baik Anda memilih jasa yang selalu membuat logo dari hasil tangan sendiri atau harus original. Artinya, hasil dari pembuatan logo tersebut bukan hasil copyright atau menjiplak dari dunia internet. Oleh sebab itu, Anda harus memilih jasa yang benar-benar mampu untuk mendesain atau menggambar logo yang berbeda daripada yang lain dan dapat diAndalkan oleh Anda. Dengan begitu, logo bisnis yang dimiliki oleh Anda dapat mewakili gambaran sederhana buat bisnis Anda sendiri. Bahkan, tiap pelanggan atau konsumen yang Anda miliki bisa mengingat bisnis Anda melalui logo terebut.
Perhatikan Harga. Yang selanjutnya, Anda harus perhatikan tentang harga. Logo bukanlah sebuah simbol biasa dengan ukurannya yang kecil dan prosesnya yang cepat. Apabila Anda ingin mempunyai hasil yang baik, Anda harus menyediakan dana yang cukup besar agar bisa mendapatkannya. Jangan mudah tergoda dengan jasa yang menawarkan produk murah meriah, karena belum tentu hasilnya nanti sangat maksimal dan sesuai dengan keinginan Anda. Lebih baik Anda memilih harga yang benar-benar sesuai dengan budget dan pasaran di luaran sana.
Perhatikan Deadline untuk Penyelesaian Logonya. Waktu dalam menyelesaikan pembuatan logo tersebut juga harus Anda perhatikan. Seperti yang diketahui bersama kalau pembuatan logo bukan sesuatu hal yang dapat dilakukan dengan mudah dan bisa jadi secara instan. Apabila dari pihak jasa menyediakan desain dengan jangka waktunya yang cukup cepat, lebih baik Anda tidak terburu-buru untuk memutuskannya. Karena bisa saja kualitas dari hasil pembuatannya masih kurang maksimal dan tidak sesuai dengan apa yang diharapkan oleh Anda.
Bandingkan dengan yang Lain. Yang paling terakhir dan sangat penting untuk Anda perhatikan adalah membandingkan jasa pilihan Anda dengan yang lain. Belum tentu jasa yang Anda pilih sudah yang paling “oke”. Anda harus membandingkan kualitas, pengalaman hingga pelayanan terbaik dan harga yang ditawarkan oleh jasa yang ada. Biasanya jasa desain logo yang berpengalaman dan berkualitas memiliki harga yang mahal. Tetapi, tidak menutup kemungkinan juga kalau pemula mempunyai kemampuan dan keahlian yang sama dengan harga relatif murah.
Sekarang sudah tahu betapa pentingnya logo untuk bisnis kita. Maka dari itu, Anda harus menentukan jasa desain logo yang terbaik. Dalam branding juga bukan hanya tentang logo saja, ada hal penting lainnya seperti desain kemasan suatu produk, desain label untuk kemasan, dan penamaan produk dan slogan bisnis yang harus diperhatikan karena menjadi bagian yang penting untuk kemajuan bisnis. Maka dari tu sebelum membuat bisnis ada baiknya juga merencanakan strategi branding bisnis sebelum launching produk yang akan dijual.