15 Manfaat SEO untuk Bisnis & Marketing Online (Lengkap)

manfaat seo
Source: Pexels

Di era digital seperti sekarang ini, manfaat SEO adalah hal yang wajib diketahui oleh para pebisnis!

SEO merupakan salah satu kunci sukses untuk promosi produk/layanan bisnis secara online.

Dalam artikel ini blog Sribu akan membahas mengenai 15 manfaat SEO untuk bisnis dan penjualan produk di era digital. 

Bagi Anda yang penasaran, teruslah scroll dan baca artikel ini sampai habis!

Pengertian SEO

Sebelum membahas mengenai manfaat SEO, mari simak terlebih dahulu pengertian SEO sebagai langkah awal pemahaman materi.

Mengutip dari moz.com, SEO (search engine optimization) adalah strategi untuk meningkatkan trafik atau kunjungan website, melalui metode optimasi mesin pencari. 

Lewat penerapan SEO, situs web berpotensi muncul di halaman teratas pencarian, sehingga berpotensi meningkatkan jumlah akses pengunjung ke situs tersebut. 

Pada praktiknya, terdapat beberapa teknik optimasi SEO yang wajib Anda ketahui, antara lain: 

  • Optimasi kata kunci
  • Pemilihan tautan yang tepat (backlink)
  • Serta pengembangan konten berkualitas tinggi

Untuk jangka panjang, strategi SEO adalah solusi tepat bagi bisnis dalam meningkatkan visibilitas, (brand awareness) kesadaran merek, dan meningkatkan konversi penjualan.

Cara Optimasi SEO

Mempelajari tentang Digital marketing dan manfaat SEO, tentu tidak terlepas dari cara kerjanya yang mampu mengoptimalkan website agar bisa muncul rangking teratas mesin pencari.

Lantas, bagaimana cara optimasi SEO? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, silakan Anda simak penjelasan lengkapnya berikut ini:

1. Riset Kata Kunci

Riset kata kunci adalah langkah awal dalam penerapan serta cara kerja SEO.

Anda perlu menemukan kata kunci yang relevan dengan bisnis atau topik situs web Anda.

Selain itu, tahapan ini juga melibatkan rsiet kata kunci yang memiliki volume pencarian tinggi dan tingkat persaingan yang rendah di mesin pencari.

2. Optimasi On-Page

Optimasi On-Page melibatkan peningkatan struktur dan konten situs web Anda agar sesuai dengan kata kunci yang ditargetkan.

Langkah-langkah optimasi On-Page meliputi penggunaan kata kunci dalam judul halaman, deskripsi meta, URL, judul sub-headings, dan konten yang relevan.

3. Optimasi Off-Page

Optimasi Off-Page mencakup upaya untuk meningkatkan otoritas dan reputasi situs web Anda di luar halaman tersebut.

Hal ini dapat dicapai melalui pembangunan tautan (backlinking) yang berkualitas dari situs web terpercaya dan relevan lainnya.

Selain itu, Anda juga bisa berpartisipasi dalam kegiatan media sosial dan pemasaran konten, sehingga manfaat cara kerja SEO bisa lebih optimal.

4. Pembuatan konten berkualitas

Konten yang berkualitas tinggi dan relevan sangat penting dalam SEO.

Dalam hal ini, Anda perlu membuat konten yang menarik, informatif, dan bermanfaat bagi pengguna.

Konten yang baik juga cenderung mendapatkan lebih banyak tautan balik dari situs web lain, yang dapat meningkatkan otoritas situs web Anda.

Manfaat SEO untuk Bisnis Online

Di era digital ini, SEO merupakan strategi yang wajib diterapkan oleh sebuah bisnis jika ingin memperluas jangkauan pasar, serta meningkatkan penjualan.

Mengapa SEO sangat penting bagi bisnis di era digital? 

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, mari simak penjelasan berikut mengenai manfaat SEO bagi bisnis dan pemasaran online:

1. Meningkatkan Visibilitas Website Bisnis

Manfaat SEO yang pertama adalah untuk meningkatkan visibilitas website bisnis di internet.

SEO dengan struktur yang tepat mampu meningkatkan potensi website bisnis agar bisa muncul di urutan teratas mesin pencari (Google).

Ketika halaman web bisnis telah muncul di urutan teratas pencarian, potensi orang untuk lebih mengenal produk/layanan yang ditawarkan website bisnis tersebut pun semakin besar.

Sebagai contoh, jika Anda memasarkan produk sepatu di website dengan kata kunci “sepatu olahraga”.

manfaat seo
source: pencarian google

Maka, SEO akan meningkatkan visibilitas website melalui kata kunci tersebut, sehingga website bisa muncul di urutan teratas pencarian Google.

Namun, ada beberapa trik khusus agar strategi SEO mampu meningkatkan peringkat website di mesin pencari. Trik tersebut antara lain:

  • Optimasi kata kunci
  • Buatlah konten website yang menarik (artikel dan landing page)
  • Gunakan plugin SEO (alat optimasi) pada website bisnis
  • Optimasi struktur website (fitur, navigasi, judul website, kecepatan akses)
  • Buat website bisnis Anda dapat berjalan optimal di berbagai perangkat (komputer dan ponsel)
  • Optimasi backlink (sisipkan tautan website di berbagai situs lain)

2. Meningkatkan Brand Awareness (Kesadaran Merek)

Kedua, SEO sangat berguna untuk meningkatkan brand awareness (kesadaran merek) sehingga produk/layanan bisnis bisa lebih dikenal oleh masyarakat luas.

Ketika website telah muncul di urutan teratas pencarian, maka “nama” brand bisnis pun akan lebih sering dilihat oleh para audiens.

Untuk itu, berikut adalah beberapa strategi efektif agar optimasi SEO mampu meningkatkan brand awareness bisnis di internet:

  • Gunakan kata kunci yang sesuai dengan jenis bisnis
  • Membuat konten website yang menampilkan identitas brand
  • Tampilkan seluruh identitas brand (logo, nama, produk, dan warna) pada setiap halaman website
  • Lakukan backlink (penempatan link ke website lain)
  • Promosikan produk/layanan bisnis melalui konten SEO

3. Meningkatkan Klik Kunjungan ke Website Bisnis 

manfaat seo
source: freepik

Manfaat SEO tentu saja sangat berguna untuk mendatangkan serta meningkatkan trafik kunjungan ke website bisnis.

Ketika website bisnis Anda muncul di urutan teratas pencarian (Google), tentu peluangnya memperoleh kunjungan dari audiens juga semakin besar.

Data menunjukan bahwa, audiens lebih memilih membaca informasi atau konten website yang berada di urutan teratas pencarian (Google).

Bahkan, persentase kemungkinan sebuah website memperoleh klik kunjungan dari audiens meningkat sebesar 70% jika situs web tersebut berada di urutan teratas pencarian.

Namun, untuk bisa tampil di urutan teratas Google, ada beberapa teknik khusus yang wajib Anda terapkan dalam website bisnis. Teknik tersebut antara lain:

  • Gunakan kata kunci dengan tingkat persaingan yang rendah
  • Buat konten yang berkualitas
  • Jadikan meta deskripsi konten sebagai CTR (senjata agar audiens mau meng-klik website Anda)
  • Buat judul konten yang relevan, dan menarik
  • Isi konten (artikel) harus memiliki kualitas tinggi

Yang menjadi permasalahan dalam optimasi SEO mungkin adalah teknis dalam membuat konten artikel yang berkualitas.

Oleh karena itu, sangat disarankan agar Anda menggunakan jasa pembuatan artikel profesional agar struktur serta hasil kontennya lebih teroptimasi SEO. 

4. Mendatangkan Calon Pelanggan Potensial

Anda dapat memanfaatkan teknik serta strategi SEO untuk mendatangkan calon pelanggan potensial.

Sebab, teknik ini memungkinkan website muncul di halaman pencarian yang relevan dengan produk/layanan yang Anda tawarkan. 

Ketika calon pelanggan mencari informasi tentang suatu produk/layanan, umumnya mereka akan mencarinya di mesin pencari seperti Google.

Jika website Anda berada di urutan teratas mesin pencari, kemungkinan besar calon konsumen akan mengklik website tersebut untuk memperoleh informasi produk/layanan bisnis Anda.

Hal ini tentu akan membuka peluang terhadap produk/layanan bisnis Anda untuk dibeli oleh calon pelanggan.

Maka dari itu, bisnis wajib menampilkan informasi serta keunggulan produk/layanannya di setiap konten dan fitur website, agar calon pelanggan tertarik untuk membelinya.

5. Meningkatkan Return on Investment (ROI) Bisnis

Tak hanya sebatas pada promosi saja, manfaat SEO ternyata juga mampu meningkatkan angka investasi bisnis atau return on investment (ROI).

Return on investment (ROI) adalah matrik atau tolak ukur terhadap efektivitas investasi serta kegiatan operasional yang dilakukan oleh suatu bisnis.

SEO membuat website bisnis berpotensi memperoleh banyak kunjungan trafik, yang nantinya akan berdampak pada meningkatnya rasio penjualan.

manfaat seo on page
source: freepik

Selain itu, SEO merupakan salah satu media promosi yang bermanfaat untuk jangka panjang, karena akses informasinya yang selalu muncul di pencarian Google.

Jika kita bandingkan dengan teknik pemasaran lain, SEO lebih memberikan hasil yang tahan lama, dengan nilai keuntungan besar bagi bisnis untuk jangka panjang.

6. Memenangkan Pasar Lokal

Pemanfaatan SEO mencakup kemampuannya dalam menjangkau berbagai segmen pasar.

Hal inilah yang memungkinkan website bisnis yang teroptimasi SEO dapat memenangkan pasar lokal dengan sangat mudah.

Mari kita ambil contoh, jika Anda menjalankan bisnis restoran dan mengusung kata kunci pencarian “restoran di jakarta”. 

Maka, secara otomatis website Anda akan muncul di pencarian Google sebagai rekomendasi restoran terdekat di daerah Jakarta.

Dengan demikian, website bisnis Anda akan lebih mudah ditemukan oleh calon pelanggan lokal.

Namun, sebelum menentukan kata kunci utama pada website bisnis, pastikan Anda mengikut tips berikut ini: 

  • Tentukan tujuan kata kunci (apakah untuk penjualan atau promosi)
  • Pilih kata kunci paling relevan dengan jenis bisnis
  • Pertimbangkan kata kunci yang populer (sering dicari orang)
  • Pilih kata kunci dengan persaingan rendah
  • Menggunakan kata kunci long-tail keyword (kata kunci yang detail, panjang, dan spesifik)

7. Meningkatkan Kredibilitas Bisnis

Manfaat SEO berikutnya adalah untuk meningkatkan kredibilitas bisnis.

Ketika website bisnis Anda muncul di halaman pencarian Google, calon konsumen akan menganggap bahwa bisnis Anda mempunyai kredibilitas tinggi.

Bayangkan, bagaimana jadinya jika bisnis Anda tidak tersedia di Google?

optimasi mesin pencari adalah
source: cnet

Tentu calon konsumen akan beranggapan bahwa produk/layanan bisnis Anda tidak profesional.

Apa dampaknya?

Ya, tepat sekali! Dampaknya adalah kredibilitas bisnis akan turun yang nantinya akan mempengaruhi angka penjualan produk/layanan.

Maka dari itu, penting bagi sebuah bisnis memiliki website dengan optimasi SEO agar kredibilitasnya meningkat, dan angka penjualannya pun terus meroket.

8. Meningkatkan Kualitas Pelayanan Konsumen

Tak hanya sebatas optimasi pencarian saja, SEO juga mampu meningkatkan kualitas pelayanan bisnis terhadap konsumen.

Sederhananya, SEO merupakan tools atau alat optimasi yang akan memaksimalkan kinerja website secara keseluruhan, dan mencakup optimasi pencarian, fitur, hingga kecepatan akses.

Ketika website teroptimasi SEO dengan benar, fitur di dalamnya pun dapat bekerja secara optimal tanpa adanya error.

Selain itu, SEO juga mampu meningkatkan kecepatan akses terutama pada website transaksi dan pembelian produk.

Bayangkan, jika website penjualan bisnis Anda mempunyai akses yang lambat dengan fitur yang seadanya.

Tentu konsumen akan berpikir 10x ketika ingin melakukan pembelian di website tersebut!

Nah, di sinilah peran SEO dalam memaksimalkan fitur serta kecepatan akses agar konsumen nyaman, dan pembelian produk/layanan dapat berjalan lancar.

9. Menjangkau Pasar Internasional

Agab bisnis mampu menjangkau pasar internasional, Manfaat SEO bisa Anda andalkan dalam hal ini.

Seperti yang kita ketahui bahwa, mesin pencari seperti Google diakses oleh pengguna internet di seluruh dunia.

Tentu Anda sudah terbayang bagaimana potensi bisnis dapat menjangkau pasar internasional, dengan metode promosi di mesin pencari.

optimasi mesin pencari adalah
source: freepik

Dengan memaksimalkan strategi SEO, Anda dapat menjangkau pasar internasional tanpa perlu mengeluarkan biaya lebih untuk promosi!

Bagaimana caranya? Silakan ikuti trik berikut ini:

  • Gunakan kata kunci dengan bahasa lain sesuai dengan target pasar negara tujuan
  • Buat konten dan struktur website dalam dua bahasa (Inggris dan Indonesia)
  • Gunakan fitur Google Auto Translate (penerjemah bahasa otomatis) pada website
  • Buat desain website yang menarik
  • Berikan kemudahan akses transaksi serta pembelian untuk konsumen internasional

10. Meningkatkan Responsifitas Bisnis

SEO juga mampu membantu bisnis Anda dalam meningkatkan responsifitas. 

Dalam dunia bisnis yang cepat berubah, responsifitas sangat penting untuk memenangkan persaingan pasar

Dengan memperbaiki kualitas konten, mempercepat kecepatan website, dan menargetkan kata kunci yang tepat, bisnis Anda akan lebih responsif dalam menanggapi kebutuhan pelanggan.

Ketika respon bisnis cepat, potensi meningkatnya penjualan produk/layanan juga akan semakin terbuka lebar/

Untuk itu, berikut adalah cara untuk meningkatkan responsifitas bisnis melalui SEO:

  • Buat desain website yang simpel dan responsif
  • Tingkatkan kecepatan akses website
  • Gunakan menu dan fitur yang intuitif, jelas, dan mudah dipahami 
  • Tingkatkan interaksi dengan pengunjung website
  • Pastikan website dapat terakses melalui berbagai perangkat (ponsel dan komputer)

11. Memperbaiki Struktur & Navigasi Website

Seperti arsitek digital yang berbakat, SEO membawa manfaat yang tak ternilai bagi struktur dan navigasi situs web.

Dengan kepiawaiannya ini, SEO mampu menyusun fondasi yang kuat dan merancang tata letak website yang efisien.

Setiap struktur dan fitur website bisnis akan dibuat dengan penuh kecermatan, sehingga menciptakan pengalaman yang lancar bagi pengunjung ketika mengaksesnya.

Layaknya peta yang terperinci, SEO akan akses serta navigasi website yang optimal kepada para audiens.

Ketika website bisnis telah memiliki navigasi dan fitur yang bekerja optimal, tentu saja peringkat dan daya tariknya menjadi kuat di mata audiens.

12. Mengoptimalkan Konten Promosi

SEO merupakan strategi yang sangat penting dalam mengoptimalkan konten website bisnis.

Lewat teknik SEO yang tepat, website bisnis dapat meningkatkan visibilitasnya di mesin pencari seperti Google, Bing, dan Yahoo.

Manfaat ini berarti bahwa website akan lebih mudah ditemukan oleh calon pelanggan yang mencari produk atau layanan yang ditawarkan.

Selain itu, SEO juga membantu meningkatkan peringkat website di halaman hasil pencarian, sehingga meningkatkan jumlah kunjungan dan lalu lintas organik.

Dengan demikian, penggunaan SEO yang efektif dapat membantu bisnis meningkatkan kehadirannya secara online dan mencapai kesuksesan yang lebih besar.

13. Memperoleh Target Konsumen yang Luas dan Spesifik

Selain optimasi mesin pencari, SEO juga memiliki manfaat untuk memperluas tagret pasar bahkan secara spesifik.

Lewat penggunaan kata kunci yang tepat, konten promosi bisa Anda sesuaikan dengan berbagai aspek serta segmen pasar.

Misalnya, ketika Anda menargetkan kata kunci “A”.

Maka SEO akan memberikan kisaran jumlah target konsumen potensial, lewat kata kunci tersebut.

Hal ini akan mempermudah Anda dalam membuat konten promosi yang lebih relevan, dan menarik di mata audiens.

14. Menyediakan Data Analisis Pasar yang Tepat dan Spesifik

SEO mempunyai berbagai tools yang bisa Anda manfaatkan untuk analisis konsumen dan target pasar.

Dalam hal ini, tools analitik tersebut akan memberikan Anda data terkait tren pasar serta kata kunci yang relevan dengan produk/layanan bisnis Anda.

Melalui data tersebut, kedepannya Anda bisa merancang strategi pemasaran yang lebih efektif dari strategi yang sedang Anda terapkan saat ini.

Alhasil, kampanye marketing pun lebih berpeluang untuk menghasilkan penjualan produk.

15. Menghemat Biaya Promosi

Mungkin Anda tidak menyadarinya, ternyata manfaat SEO sangat efektif dalam penghematan budget kampanye marketing.

Jika Anda gali lebih dalam, SEO jauh lebih murah ketimbang pemasaran lewat iklan berbayar atau SEM.

Selain itu, SEO juga lebih terlihat relevan dengan spesifik target yang lebih potensial.

Namun, untuk bisa merasakan hal ini, butuh kesabaran ekstra ketika Anda menerapkan strategi SEO.

Sebab, SEO bukanlah cara praktis seperti iklan berbayar, akan tetapi SEO adalah strategi pemasaran organik yang membutuhkan waktu dan kesabaran untuk merasakan hasilnya.

Sudahkah Bisnis Anda Merasakan Manfaat SEO?

Dari ke-15 manfaat SEO di atas, dapat disimpulkan bahwa SEO merupakan strategi pemasaran digital yang sangat penting bagi bisnis. 

Dengan penerapan yang tepat dan efektif, bisnis Anda akan mendapat banyak sekali keuntungan terutama pada meningkatnya angka penjualan.

Untuk itu, Sribu hadir sebagai solusi tepat bagi Anda yang sedang mencari jasa SEO terbaik dengan harga terjangkau!

Tak hanya itu, Sribu juga menyediakan jasa pembuatan website bisnis yang siap membantu Anda untuk mendapatkan website bisnis profesional.

Sebagai penutup, jangan lupa subscribe ke blog Sribu supaya Anda selalu mendapat informasi artikel terbaru seputar dunia bisnis.

Follo juga instagram Sribu agar selalu memperoleh update terkini seputar dunia digital branding dan digital marketing.

Salam sukses!

Giap Luwena
Sebagai seorang penulis, saya berharap tulisan saya dapat membuka potensi baca bagi masyarakat Indonesia agar lebih memiliki pengetahuan terutama seputar dunia bisnis, pengembangan website, dan digital marketing