Jualan Akhir Tahun Bisa “Hot” Berkat Edit Foto Aesthetic

edit foto aesthetic
Foto oleh Laryssa Suaid

Edit foto aesthetic sedang menjadi tren yang disukai para pembuat penggiat praktek content marketing saat ini.

Sebenarnya, agak sulit untuk mendefinisikan apa yang dimaksud dengan istilah “aesthetic” di sini.

Tapi, singkatnya, ini adalah metode pengeditan dengan unsur-unsur & perencanaan artistik yang akan membuat foto terlihat lebih “berestetika”.

tips edit foto
Contoh edit foto “aesthetic” oleh freelancer Sribu.com, @johermawan

Mengingat sebentar lagi momen liburan akhir tahun akan tiba, saatnya Anda — pekerja freelance — mempelajari metode ini supaya bisa mendapat lebih banyak project & menghasilkan kualitas pekerjaan yang lebih baik!

Cara Edit Foto Aesthetic

Bagian ini akan kita bagi menjadi 2 pembahasan cara edit foto yang aesthetic:

  • Editing manual di software seperti Adobe Photoshop & lainnya, dan
  • Menggunakan aplikasi yang bisa secara “instan” memberikan efek estetik dengan filter.

Dengan demikian, Anda akan tetap bisa mendapatkan ilmu yang bermanfaat di artikel ini, terlepas dari pengalaman & skill yang dimiliki.

Mari masuk ke pembahasan pertama:

1. Edit Foto Aesthetic Sendiri (Di Photoshop, Canva, Dsb)

Metode pertama adalah pengeditan manual (dilakukan sendiri) yang menggunakan aplikasi seperti Adobe Photoshop, Canva, dan lainnya.

Karena metode pengeditan akan berbeda untuk tiap aplikasi, maka yang akan kita bahas di sini adalah tips-tips terkait komposisi, pemilihan warna, dsb:

  1. Kontras dan Kecerahan
    Tingkatkan kontras untuk membuat foto lebih tajam dan menonjolkan detail objek. Anda juga dapat menyesuaikan kecerahan untuk mengatur tingkat pencahayaan.

    Contoh editing foto yang mengandalkan kontras. Oleh freelancer Sribu.com, @johermawan
  2. Warna dan Saturasi
    Sesuaikan tingkat saturasi untuk membuat warna lebih hidup dan menarik. Anda juga dapat mengubah suhu warna (warmth) untuk menciptakan atmosfer yang berbeda.

    editing foto
    Contoh edit foto dengan mengubah suhu warna. Oleh freelancer Sribu.com, @johermawan
  3. Tone Splitting
    Ini adalah teknik di mana Anda memisahkan tonalitas gambar menjadi tiga bagian: bayangan, midtone, dan highlight. Anda dapat menyesuaikan masing-masing bagian ini untuk menghasilkan tampilan yang unik. (Pelajari selengkapnya tentang tone splitting)
  4. Vignetting
    Tambahkan vignette dengan mempergelap tepi foto. Ini dapat membantu fokus pada subjek utama dan memberikan nuansa estetika.

    Contoh editing foto dengan sedikit vignette. Oleh freelancer Sribu.com, @ahmhadziq
  5. Tone Curve
    Menggunakan kurva tonalitas, Anda dapat mengontrol dan menyesuaikan kontras serta tingkat pencahayaan di berbagai area gambar.
  6. Filter Warna
    Terapkan filter warna tertentu untuk memberikan tampilan yang khas. Filter berwarna seperti sepia, biru-hijau, atau hitam-putih bisa memberikan nuansa yang berbeda pada foto.

    edit black white
    editing foto dengan filter hitam putih. Oleh freelancer Sribu.com, @godam_gz21
  7. Efek Grain
    Menambahkan sedikit butiran pada foto dapat memberikan efek vintage atau film yang menarik.
  8. Tekstur & Overlays
    Menambahkan tekstur atau overlay dapat memberikan tampilan yang unik pada foto Anda. Anda dapat mencari tekstur di internet atau menggunakan overlay yang telah dibuat sebelumnya.
  9. Blur
    Tambahkan blur pada latar belakang untuk mengarahkan perhatian pada subjek utama.

    cara editing foto
    Contoh foto yang memanfaatkan blur. Oleh freelancer Sribu.com, @syadanations
  10. Efek Khusus
    Terkadang, efek khusus seperti efek kabut (mist), lens flare, atau motion blur dapat memberikan tampilan yang artistik.
  11. Perhatikan Konsistensi Estetika
    Pastikan bahwa seluruh foto dalam katalog penjualan akhir tahun terkait — atau feed sosial media — memiliki konsistensi estetika yang sama. Ini penting jika Anda atau klien akan mempublikasikan foto-foto ini di platform media sosial.

2. Aplikasi Edit Foto Aesthetic Instan

Sekarang, mari pelajari beberapa aplikasi yang bisa membantu Anda mendapatkan foto yang terlihat aesthetic secara cepat.

Ini akan sangat berguna jika Anda adalah seorang pemula, yang ingin bisa mendapatkan hasil secara lebih mudah.

Tanpa panjang kata lagi, berikut adalah opsi terbaik pilihan kami:

  1. VSCO: VSCO (Visual Supply Co.) terkenal dengan filter film analognya yang menciptakan tampilan estetika klasik. Aplikasi ini juga memiliki alat pengeditan yang canggih, termasuk kontrol yang sangat baik atas eksposur, kontras, dan saturasi.

    Contoh hasil filter analog film VSCO.
  2. Adobe Lightroom Mobile: Versi mobile dari Adobe Lightroom adalah aplikasi editing foto yang cukup kuat. Ini memungkinkan Anda mengontrol berbagai aspek foto seperti eksposur, kontras, dan warna dengan sangat rinci. Anda juga dapat mengakses preset yang dapat membantu menciptakan estetika tertentu.
  3. Canva: Canva adalah alat desain yang juga memiliki fitur pengeditan foto. Anda dapat dengan mudah menambahkan filter dan elemen desain ke foto Anda untuk menciptakan tampilan estetika yang kreatif.

    filter foto aesthetic
    Contoh filter aesthetic di Canva
  4. Fotor: Fotor adalah aplikasi pengeditan foto yang mudah digunakan dengan berbagai fitur dan filter yang bisa meningkatkan foto Anda. Ini adalah pilihan bagus untuk pemula yang ingin menciptakan efek estetika dengan cepat.

    aplikasi editing foto
    Tampilan interface Fotor
  5. Snapseed: Snapseed adalah aplikasi pengeditan foto yang sangat komprehensif. Anda dapat menggabungkan berbagai alat pengeditan dengan filter estetika untuk menghasilkan foto yang unik. Salah satu fitur unik Snapseed adalah “Double Exposure” yang memungkinkan Anda menggabungkan dua foto menjadi satu dengan cara yang artistik.

    editing foto keren
    Contoh hasil editing di Snapseed
  6. Filterra: Filterra adalah aplikasi iOS yang menawarkan berbagai filter estetika yang dapat dengan mudah digunakan foto Anda. Anda dapat mengatur intensitas filter dan menyesuaikannya sesuai keinginan.aplikasi editing iphone

Penutup

Selamat, Anda kini sudah bisa mengedit foto agar terlihat aesthetic!

Terutama untuk freelancer, ini adalah ilmu yang tepat waktu untuk dipelajari karena selalu banyak project di akhir tahun.

Jika belum terdaftar sebagai freelancer Sribu.com, silahkan baca artikel tentang freelancer berikut & kami tunggu pendaftaran Anda di halaman registrasi.

Akhir kata, sampai jumpa di artikel selanjutnya!

(Jangan lupa subscribe ke Blog Sribu dan follow akun Instagram Sribu.com agar Anda tidak ketinggalan informasi menarik lainnya terkait dunia digital marketing, SEO, dan tren pasar terkini.)

Raski Santika
Raski Santika adalah Blog Writer & Editor di Sribu. Melalui tulisannya, ia ingin menginspirasi, mengedukasi, serta membantu para pemilik usaha & talent freelancer digital Indonesia untuk terus berkembang serta mempelajari ilmu baru.