Menghadapi akhir tahun, banyak pebisnis yang mencari cara mempromosikan produk yang efektif, agar bisa menghasilkan cuan lebih.
Pasalnya, akhir tahun merupakan momen pas untuk meningkatkan penjualan dan mengejar target tahunan.
Dalam artikel ini, blog Sribu akan membahas beberapa cara cerdas untuk mempromosikan produk biar makin cuan enjelang akhir tahun.
Bagi Anda para pelaku bisnis online maupun offline yang ingin penjualannya makin meroket jelang akhir tahun ini, yuk scroll terus dan baca artikel lengkapnya!
8 Cara Mempromosikan Produk Jelang Akhir Tahun
Data menunjukan bahwa, terjadi adanya peningkatan belanja online melalui perangkat mobile jelang akhir tahun 2023.
Hal ini menunjukkan bahwa geliat konsumen untuk berbelanja di akhir tahun jelas semakin meningkat!
Dan kabar baiknya, bagi para pebisnis dan pedagang ini jelas sekali merupakan peluang emas untuk bisa menghasil cuan dan sales yang lebih di jelang akhir tahun ini..
Namun yang jadi permasalah adalah, “bagaimana cara untuk mempromosikan produk jelang akhir tahun yang efektif?”
Nah, untuk membantu Anda dalam menjalankan strategi digital marketing dan promosi jelang akhir tahun ini, silakan simak tips dan trik berikut:
1. Buat Diskon Khusus Jelang Akhir Tahun
Memberikan diskon khusus adalah salah satu cara yang efektif untuk mempromosikan produk menjelang akhir tahun.
Lewat cara ini, konsumen bakal merasakan “urgensi“ sehingga tertarik untuk membeli produk pada promo tersebut!
Contohnya, perusahaan ritel besar seperti Amazon yang secara rutin menjalankan kampanye “Black Friday” pada bulan november.
Black Friday dirayakan pada hari Jumat keempat di bulan November.

Di hari tersebut, Amazon menawarkan penjualan barang dengan harga promosi atau diskon yang sangat tinggi.
Dan yang membuat event ini punya tingkat urgensi tinggi bagi pelanggan adalah karena diskon besar-besaran yang hanya berlaku 24 jam, atau pada saat hari perayaan saja.
Sehingga, konsumen pun berbondong-bondong mencari produk yang ingin mereka beli dengan harapan bisa mendapat diskon tinggi dengan harga yang jauh lebih nurah!!
Hasilnya…..
Penjualan Amazon pun meningkat secara signifikan selama musim liburan berkat kampanye tersebut.
Arinya, diskon khusus jelang akhir tahun membuat bisnis bisa lebih menarik pelanggan potensial, sehingga dapat meningkatkan penjualan, dan mengakhiri tahun dengan sukses.
2. Tingkatkan Ketersediaan Produk
Mempromosikan produk dengan meningkatkan ketersediaan stok adalah cara yang efektif untuk menghadapi tingginya permintaan menjelang akhir tahun.
Dalam hal ini, Anda bisa belajar dari perusahaan permen Amerika, Hershey’s, yang meluncurkan kampanye “Kisses for the Holidays.”


Selama musim liburan, Hershey’s memastikan bahwa produk ikonik mereka, seperti cokelat ciuman, tersedia secara melimpah di berbagai toko dan melalui berbagai saluran penjualan online.
Dengan menjaga ketersediaan produk yang tinggi, Hershey’s berhasil memenuhi permintaan pelanggan yang meningkat selama liburan dan mencapai peningkatan penjualan yang signifikan.
Tentu saja, ini jelas memberikan pelajaran penting bagi bisnis lain tentang pentingnya persiapan dan ketersediaan produk saat menghadapi musim liburan yang sibuk untuk memaksimalkan penjualan.
(Baca Juga: 10 Cara Promosi Makanan di WA yang Bikin Banjir Order)
3. Membuat Branding Desain Kemasan Khusus
Sebagai inovasi tambahan, Anda juga membuat branding pada kemasan dengan label atau desain khusus.
Contohnya seperti yang dilakukan oleh Coca-Cola dengan kampanye Natalnya yang ikonik.
Setiap tahun, brand ini selalu menghadirkan desain kemasan khusus dengan elemen-elemen Natal yang mencolok seperti gambar Santa Claus atau hiasan perayaan.


Desain kemasan yang unik ini memberikan kesan musiman dan membangkitkan semangat liburan di antara konsumen.
Hasilnya, penjualan Coca-Cola pun meningkat secara drasti jelang akhir tahun.
Dan series desain kemasannya selalu di nanti konsumen, terutama pada kemasan Coca-Cola akhir tahun..
Nah, untuk bisnis yang ingin menciptakan desain kemasan yang menarik dan sesuai dengan tema akhir tahun, layanan jasa desain kemasan di Sribu.com dapat membantu.
Sribu.com memiliki desainer handal yang dapat menciptakan desain kemasan yang memikat dan berkesan, sehingga daya tarik produk Anda bakal meningkat di pasar jelang akhir tahun.
Apalagi, saat ini sedang ada promo diskon dari Gerakan Sribu Voucher.
Anda bisa menggunakan kode referal GERAKANSRIBU untuk mendapatkan diskon 10% pada setiap pembelian paket layanan jasa di Sribu.com..
Promo ini hanya sampai 31 oktober, jadi segera serbu promonya sekarang juga!!
4. Promosi Konten Khusus di Media Sosial
Cara mempromosikan produk dengan promosi konten khusus di media sosial menjadi semakin penting menjelang akhir tahun.
Sebagai contoh, Starbucks telah berhasil meluncurkan kampanye “Red Cup” setiap musim liburan akhir tahun.


Brand ini menciptakan cangkir khusus dengan desain yang sesuai dengan tema liburan dan mengajak pelanggan untuk berbagi foto menggunakan hashtag #RedCupContest di Instagram.
Hasilnya, kampanye ini cukup viral di media sosial dan meningkatkan brand awareness, interaksi pelanggan, serta penjualan secara signifikan bagi Starbucks.
Dengan promosi konten yang cerdas di media sosial, bisnis Anda dapat terhubung dengan audiens dengan cara yang lebih personal selama musim liburan.
Selain itu, strategi ini memungkinkan pelanggan terlibat lebih jauh dan merasakan semangat liburan, yang pada akhirnya dapat meningkatkan penjualan produk jelang akhir tahun.
5. Berikan Souvenir Sebagai Media Promosi
Souvenir yang berkaitan dengan tema akhir tahun bisa Anda jadikan sebagai media promosi agar konsumen tertarik untuk melakukan pembelian.
Souvenir yang diberikan dapat berupa barang-barang yang bermanfaat atau menarik, seperti tumbler, tote bag, atau merchandise.
Salah satu contoh bisnis yang telah menjalankan strategi ini adalah Pizza Hut.


Pada musim liburan, Pizza Hut kerap memberikan souvenir yang terdiri dari beragam jenis kepada konsumen yang melakukan pembelian di masa liburan.
Selain itu, souvenir ini juga didesain dengan tema Natal dan Tahun Baru, sehingga sangat menarik perhatian konsumen.
Dan hasilnya, strategi ini pun berhasil meningkatkan penjualan Pizza Hut pada periode akhir tahun tersebut.
Butuh bantuan dalam mendesain souvenir menarik guna keperluan promosi di akhir tahun?
Sribu.com menyediakan layanan jasa desain souvenir profesional yang siap membantu bisnis Anda dalam merancang desain souvenir menarik untuk keperluan promosi dan pemsaran produk.
6. Pasang Baliho/Spanduk Promosi Akhir Tahun
Cara mempromosikan produk dengan memasang spanduk atau baliho promosi adalah langkah yang efektif dalam menghadapi akhir tahun.
Ini adalah metode tradisional yang tetap relevan dan kuat dalam menjangkau audiens lokal.
Misalnya, sebelum perayaan Natal dan Tahun Baru, banyak bisnis ritel dan restoran akan memasang spanduk besar di lokasi strategis atau jalan-jalan utama untuk mengumumkan penawaran spesial, diskon, atau acara khusus.
Spanduk tersebut memiliki desain yang mencolok dan informasi yang jelas sehingga dapat menarik perhatian pelanggan potensial.
Ketika datang ke akhir tahun, promosi visual kunci untuk meningkatkan penjualan.
Dengan memasang spanduk atau baliho promosi yang mencolok, bisnis dapat memastikan bahwa pesan mereka terlihat oleh banyak orang.
Sehingga, hal ini dapat membantu menghasilkan kesadaran merek yang kuat dan mendorong pelanggan untuk berbelanja atau berkunjung selama musim liburan.
7. Adakan Event Promosi Offline
Tak hanya promosi online, promosi offline juga wajib Anda gencarkan untuk menambah cuan di akhir tahun.
Banyak sekali cara yang bisa Anda lakukan untuk mempromosikan produk/layanan bisnis jelang akhir tahun, melalui cara promosi offline.
Contohnya bisa Anda lihat pada perusahaan ritel besar di Indonesia, seperti Matahari Department Store.
Setiap tahun, Matahari Department Store mengadakan “Midnight Shopping” menjelang Natal.


Dalam promo khusus ini, mereka membuka toko hingga tengah malam dan menawarkan diskon besar-besaran, hadiah gratis, serta hiburan langsung.
Event ini tidak hanya menciptakan sensasi dan semangat liburan di antara pelanggan, tetapi juga meningkatkan penjualan secara signifikan selama musim liburan.
Mengadakan event promosi offline seperti ini memberikan kesempatan bagi pelanggan untuk merasakan pengalaman yang unik dan lebih personal, yang dapat memotivasi pembelian.
Ini adalah strategi yang efektif untuk menjaring perhatian pelanggan dan meningkatkan penjualan menjelang akhir tahun.
8. Manfaatkan Event Akhir Tahun di Marketplace


Memanfaatkan event khusus di marketplace adalah salah satu cara yang efektif untuk mempromosikan produk jelang akhir tahun.
Event-event ini biasanya menawarkan diskon, cashback, atau promo menarik lainnya yang dapat menarik perhatian konsumen.
Dengan begitu, konsumen pun merasa tertarik dan daya beli mereka pun bisa meningkat bahkan hingga 10x lipat.
Manfaatkan momentum seperti event Shopee 12.12 dan sejenisnya untuk meningkatkan penjualan bisnis Anda.
Coba cari tahu secara detail terkait promo tahunan di berbagai marketplace, lalu buat perhitungan untuk menentukan harga jual terbaik pada event ini.
Jika Anda bisa menjalankannya dengan tepat sasaran, ajang event akhir tahun di bakal menambah cuan dan profit bisnis Anda, bahkan hingga 50 persen!!
Yuk, Gencarkan Promosi Bisnis Anda Jelang Akhir Tahun!
Dalam menyambut akhir tahun, mempromosikan produk dengan cara yang cerdik dan tepat tentu saja bisa Anda manfaatkan untuk meningkatkan penjualan.
Cara-cara seperti memberikan diskon khusus, membuat branding desain kemasan khusus, dan bahkan mengadakan event offline, semuanya memiliki potensi besar untuk menaikan sales.
Untuk membantu Anda memaksimalkan branding kemasan dan promosi produk di akhir tahun, jangan ragu untuk meminta bantuan dari layanan jasa desain kemasan di Sribu.com.
Apalagi saat ini sedang ada diskon potongan harga 10 % dari promo Gerakan Sribu Voucher.
Tinggal gunakan kode GERAKANSRIBU dan Anda sudah bisa memperoleh diskon 10% untuk semua layanan jasa yang ada di Sribu.com..
Jangan sampai ketinggalan karena promo ini hanya berlangsung hingga 31 oktober mendatang.
Yuk, raih cuan lebih di akhir tahun bersama Sribu.com dengan Gerakan Sribu Vooucher!!!
Sebagai penutup.segera subscribe ke Blog Sribu untuk mendapatkan wawasan dan ide kreatif seputar bisnis dan strategi marketing.,
Follow juga Instagram Sribu.com agar Anda selalu mendapatkan informasi terbaru dan inspirasi untuk meningkatkan promosi produk Anda menjelang akhir tahun..
Selamat menambah cuan..