Saat ini, banyak sekali orang yang mencari cara download di video TikTok.
Bukan tanpa alasan, TikTok memang memiliki berbagai konten menarik dan seru untuk dinikmati.
Bahkan, aplikasi video ini juga bisa menjadi satu ladang penghasilan yang cukup menjanjikan!!
Nah, hari ini blog Sribu telah merangkum beberapa cara mengdownload video TikTok yang dapat Anda lakukan tanpa bantuan aplikasi tambahan.
Jadi tak perlu berlama-lama lagi, langsung saja kita simak pembahasannya!
3 Cara Download Video di TikTok tanpa Aplikasi
Bagi Anda yang mungkin sedang mempelajari tentang video marketing, TikTok merupakan salah satu platform terbaik untuk dijelajahi.
Bahkan, di Indonesia sendiri pengguna aktif TikTok per januari 2023 lalu telah mencapai angka 167 juta orang, atau sekitar 60% dari jumlah total penduduk Indonesia.
Selain itu, konten yang tersedia di TikTok juga sangat beragam dan menarik.
Karena keberagaman tersebut, banyak sekali orang ingin mendownload kontennya agar bisa menghasilkan uang di aplikasi TikTok.
Nah, bagi Anda yang ingin mengetahui cara download Video di TikTok dan mempelajari konten di dalamnya, ini dia beberapa cara mudahnya yang telah kami rangkum:
1. Download Video TikTok Melalui Situs SnapTik
Untuk cara download video di TikTok, pertama Anda bisa menggunakan situs SnapTik.
Situs ini merupakan platform pihak ketiga yang menyediakan layanan download video TikTok secara gratis.
Untuk langkah-langkahnya, silahkan ikuti petunjuk di bawah ini:
- Pertama, buka aplikasi TikTok dari ponsel atau aplikasi browser di laptop Anda.
- Setelah itu, silahkan pilih video atau konten TikTok yang ingin Anda download.
- Kemudian, klik tombol “Share” atau “Bagikan” yang tersedia di sebelah kanan bawah (ikon anak panah).

- Klik pada opsi “Copy Link” atau “Salin Tautan”.
- Setelah mengcopy link video tersebut, silakan buka situs https://snaptik.app/ID.
- Kemudian, paste link video TikTok pada kolom yang tersedia di situs SnapTik.


- klik tombol “Download”.
- Setelah itu, silakan tunggu sampai muncul tampilan pilihan file video yang ingin Anda unduh.
- Di sini, terdapat dua pilihan untuk “Download Server” yang dapat Anda pilih.


- Silakan Anda klik salah satu link download tersebut, lalu tunggu hingga proses unduhan video selesai.
- Selamat! konten TikTok yang Anda download telah masuk ke ponsel Anda!
2. Download Video TikTok Melalui Situs SSS TikTok
Anda mungkin ingin mendownload konten TikTok untuk berbagai keperluan, dari mulai hiburan, content marketing bisnis, dan lain sebagainya.
Khusus keperluan content marketing, Anda dapat menggunakan jasa video TikTok profesional untuk menghasilkan konten bisnis yang menarik.
Selain itu, Anda juga bisa menggunakan cara download video di TikTok secara gratis untuk memperoleh rekomendasi content marketing yang cocok untuk akun TikTok Bisnis.
Nah, berikutnya ini adalah salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk mendownload video TikTok secara gartis, yakni menggunakan situs SSS TikTok.
Situs ini hampir serupa dengan situs sebelumnya telah dijelaskan di atas.
Namun, untuk cara mendownload video dari situs SSS TikTok ini mungkin akan sedikit berbeda.
Seperti apa langkah-langkahnya? Simak penjelasan lengkap berikut ini:
- Pertama, silakan buka aplikasi TikTok di ponsel atau browser laptop Anda.
- Setelah itu, cari atau pilih video TikTok yang ingin Anda download.
- Kemudian, klik pada tombol “Share” (ikon anak panah), lalu pilih opsi menu “Salin Tautan”.


- Setelah meng-copy link video TikTok yang ingin Anda download, silakan buka atau akses situs https://ssstik.io/id.
- Kemudian, silakan paste link video di kolom yang telah tersedia pada situs SSS TikTok, dan klik “Download”.


- Setelah mengklik tombol “Download”, silakan tunggu beberapa saat sampai link download muncul.
- Akan tersedia dua pilihan download, yakni video tanpa watermark dan juga link download dalam bentuk MP3 (musik saja).


- Jika muncul tampilan pop-up iklan, Anda bisa langsung menutupnya.
- Terakhir, silakan tunggu sampai proses unduhan selesai dan video TikTok pun secara otomatis masuk ke ponsel Anda.
3. Mendownload Video TikTok Lewat Situs Save TikTok
Terakhir, Anda juga bisa menggunakan cara download video TikTok dari situs pihak ketiga lainnya yakni Save TikTok.
Cara ini sebetulnya sama dengan cara-cara sebelumnya.
Namun, bebedanya mungkin bisa Anda lihat pada fitur yang tersedia pada situs Save TikTok ini.
Save TikTok menyediakan fitur unduhan dalam 3 jenis format file yang berbeda, di antaranya MP4 watermark, MP4 no watermark, dan juga format MP3 (musik saja).
Dalam hal ini, Anda bisa memilih format video tersebut sesuai kebutuhan.
Untuk langkah-langkanya, silahkan ikuti petunjuk di bawah ini:
- Seperti biasa, pertama silakan buka aplikasi TikTok di ponsel atau browser laptop Anda.
- Kemudian, silakan pilih atau cari video yang ingin Anda download.
- Setelah memilih video yang ingin Anda download, silakan klik tombol “Share” (ikon anak panah), lalu pilih opsi menu “Salin Tautan”.


- Jika sudah meng-copy link video yang ingin Anda download, silakan buka situs https://savett.cc/en/.
- Paste pada kotak yang ada di laman Save TikTok lalu klik “Search”.


- Setelah itu. tunggu beberapa saat sampai muncul link download video yang tersedia.
- Anda bisa memilih jenis format file sesuai yang Anda inginkan, seperti, MP4 dengan watermark, MP4 no watermark, dan juga MP3 (hanya musik).


- Setelah itu, akan tampil tiga pilihan metode download.
- Anda bisa memilih tombol “Download” untuk mengunduh secara langsung, “Dropbox” untuk menyimpannya di Dropbox, serta QR Code untuk mendownlaod menggunakan scan barcode.
- Terakhir, tunggu hingga proses unduhan selesai, dan video TikTok pun masuk ke ponsel Anda!
Sudah Paham Cara Download Video di TikTok?
Itulah 3 cara praktis untuk mendownload video TikTok tanpa aplikasi.
Video TikTok kini telah menjadi sebuah konten yang dicari oleh banyak orang, baik itu untuk hiburan, konten bisnis, bahkan keperluan akademis sekali pun.
Namun, membuat konten TikTok bukan sebuah perkara yang mudah, apalagi jika konten tersebut untuk keperluan bisnis dan pemasaran produk.
Nah, bagi Anda yang ingin mendapatkan konten TikTok berkualitas untuk keperluan bisnis, Sribu mempunyai layanan jasa Video TikToK yang siap membantu Anda!
Selain itu, Sribu juga menyediakan jasa Live TikTok untuk membantu Anda menjual produk bisnis melalui siaran langsung TikTok.
Di akhir artikel ini, jangan lupa Subscribe ke blog Sribu agar Anda selalu terhubung dengan artikel lain yang menarik seputar social media marketing.
Selain itu, follow Instagram Sribu untuk memperoleh update konten inspiratif seputar ilmu bisnis dan digital marketing.
See you on the next article!