Pelanggan yang puas akan mempengaruhi pertumbuhan bisnis Anda. Tetapi untuk memastikan pelanggan puas, Anda perlu melakukan survei kepuasan pelanggan. Survei ini akan membantu menentukan tingkat kepuasan pelanggan. Berikut 11 cara efektif untuk memanfaatkan Customer feedback dalam bisnis:
#1 Mengajukan pertanyaan untuk pelanggan
Pelanggan ingin tahu bahwa Anda menghargai mereka. Jadi minta customer meyampaikan apa yang mereka pikirkan dan apa yang dapat Anda lakukan untuk membuat pengalaman lebih baik untuk mereka. Hal itu sangatlah penting. Pelanggan merasa lebih dihargai oleh bisnis yang menghargai pendapat mereka. Cukup dengan meminta pelanggan untuk ikut survei dapat meningkatkan loyalitas. Bahkan jika Anda tidak menerima umpan balik (feedback) untuk ditindaklanjuti, menjalankan survei dapat membantu mengembangkan bisnis.
#2 Cari tahu apa yang mereka tidak suka
Menemukan umpan balik yang ditindaklanjuti merupakan bagian penting dari proses survei kepuasan pelanggan. Tapi ada juga yang tidak kalah penting, Anda dapat menggunakannya untuk mengidentifikasi bidang bisnis yang perlu perbaikan. Menjaga pelanggan Anda tetap senang sangat penting untuk membangun loyalitas.
#3 Cari tahu apa yang bisa Anda lakukan dengan lebih baik
Sebagai tambahan, Anda dapat menggunakan survei kepuasan pelanggan untuk meminta saran secara umum. Ini bukan tentang kurangnya kualitas produk, tetapi dimana mereka merasa Anda bisa menambahkan fitur atau layanan untuk membuat pengalaman mereka lebih baik.
#4 Cari tahu kelebihan Anda
Survei juga dapat membantu menemukan kekuatan dari bisnis Anda. Ini bukan berarti mengharuskan Anda untuk membuat perubahan dalam operasi bisnis. Tapi, mengetahui kelebihan bisa membantu dalam upaya promosi. Jika pelanggan mengatakan Anda yang terbaik dalam hal layanan pelanggan atau pengiriman tercepat, misalnya, ini bisa digunakan sebagai promosi atau tagline di masa depan.
#5 Prioritaskan perubahan bisnis Anda
Secara keseluruhan, ada banyak hal yang dapat Anda pelajari dari survei kepuasan pelanggan. Jadi, ketika mendapatkan hasilnya, Anda dapat menganalisis dan memprioritaskan perubahan yang dapat dilakukan. Jangan hanya fokus pada satu aspek jika Anda ingin mendapatkan keuntungan penuh.
#6 Pantau perubahan kepuasan seiring berjalannya waktu
Sangatlah penting bagi untuk menjalankan survei kepuasan pelanggan secara teratur. Ini akan memungkinkan Anda untuk melihat perbedaan antara tiap survei. Anda tentu ingin melihat peningkatan kepuasan dari waktu ke waktu. Jadi disaat kepuasan pelanggan itu tidak terjadi, Anda akan tahu sesuatu yang tidak bekerja dengan baik.
#7 Cari sumber untuk testimonial pelanggan
Anda juga dapat mengidentifikasi respon positif dalam survei ini dan menggunakannya sebagai testimonial baik di media sosial ataupun web bisnis. Komentar positif dari customer lama dapat membantu menarik customer yang baru. Inilah manfaat media sosial untuk bisnis.
#8 Meningkatkan keseluruhan reputasi Anda
Memiliki ulasan online atau testimonial pelanggan yang bagus dapat meningkatkan reputasi Anda di depan publik. Dan memiliki pelanggan yang lebih puas dapat menyebabkan lebih banyak rekomendasi pada merek Anda. Semua faktor tersebut dapat menyebabkan reputasi yang lebih baik secara keseluruhan, yang dapat memunculkan lebih banyak kepercayaan dan dengan demikian akan datang lebih banyak pelanggan.
#9 Lacak pertumbuhan perusahaan Anda
Anda dapat melacak pertumbuhan perusahaan dengan berbagai cara. Tentu saja ada faktor-faktor keuangan yang perlu dipertimbangkan. Tapi Anda juga harus menyadari pertumbuhan perusahaan Anda dalam hal pelanggan. Dengan mengidentifikasi pelanggan baru, dan pelanggan tidak puas yang cenderung untuk beralih ke merek lain, Anda dapat menemukan informasi ini.
#10 Dapatkan tanggapan tentang produk baru
Bila menambahkan produk baru untuk bisnis Anda, sering ada beberapa hal yang perlu dikerjakan. Jadi, ketika menjalankan survei kepuasan pelanggan, Anda secara khusus dapat bertanya tentang fitur atau produk baru, semata-mata untuk mencari tahu mana yang bekerja dengan baik dan mana yang tidak. Jika inovasi baru menyebabkan lebih banyak masalah, mungkin akan lebih baik untuk menariknya kembali.
#11 Meningkatkan semangat kerja karyawan
Memberikan informasi dan insentif kepada karyawan juga dapat membantu mereka merasa lebih terhubung dengan bisnis Anda. Jika karyawan tahu bahwa mereka melakukan pekerjaan dengan baik, mereka lebih cenderung menjadi bahagia dan puas di tempat kerja. Dan itu berarti mereka akan terus melakukan pekerjaan yang memuaskan.
Tanggapan dari customer dapat menjadi pembangkit dan juga penghancur semangat. Jika Anda dapat mengelola keluhan pelanggan dengan baik, maka tidak perlu khawatir. Setiap kritik dan saran pelanggan dapat membangun bisnis Anda menjadi lebih besar lagi. Ingat bahwa bisnis dibuat untuk menarik pelanggan bukan sekedar memuaskan pemilik bisnis saja.